Pengaruh Pinjaman Qard dan Penyaluran Zakat Terhadap Dana Pihak Ketiga
pada Bank Umum Syariah di Indonesia
Oleh
Yessi Safitri
Hendy Herijanto
Sekolah Tinggi
Ekonomi Syariah (STES) Islamic Village, Jln Raya Islamic Kelapa Dua,
Tangerang 15810,
Indonesia
HP:
+62811990479, Email: hendyherijanto@gmail.com
Abstrak
Bank
syariah berkewajiban untuk melaksanakan fungsi sosial, yang antara lain,
menghimpun dan menyalurkan zakat serta memberikan pinjaman qard. Penelitian ini
bertujuan untuk memastikan bahwa kewajiban penyaluran zakat dan pemberian pinjaman
qard itu tidak menggangu kegiatan utama bank, khususnya dalam menghimpun Dana
Pihak Ketiga.
Penelitian
ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan pendekatan statistik deskriptif
dengan sejumlah uji statistik yang diperlukan, dan mengambil sampel sebanyak delapan
bank syariah dari sepuluh bank syariah yang ada di Indonesia, berdasarkan
kriteria yang ditentukan. Data yang digunakan berasal dari Laporan Keuangan
yang telah diaudit dan dipublisir tahun 2010-2014.
Hasilnya
menunjukkan hubungan yang positif antara penyaluran zakat dan pinjaman qard
terhadap peningkatan Dana Pihak Ketiga, jika dilaksanakan bersamaan. Ini berarti
bahwa pelaksanaan fungsi sosial justru meningkatkan usaha bank dalam menghimpun
dana masyarakat. Oleh karena itu, bank syariah perlu meningkatkan promosi fungsi
sosial itu untuk meningkatkan kemaslahatan masyarakat, yang pada akhirnya
berpengaruh positif pada fungsi bank yang penting itu.
Kata Kunci: Zakat, qard, Dana Pihak Ketiga, fungsi sosial,
kemaslahatn.
Abstract
Syariah
banks are obligated to implement social functions to include collecting and
distributing the alms tax or zakat, and also providing interest free loan or
qard. This study atempts to substantiate that fulfilling those obligations will
not hamper the important bank’s deposit function which is to source people
funds from the society.
This
study is quantitative in nature, applying descriptive statistics with a number
of statistical tests necessary in the circumstances, taking a set of samples
comprising eight out of ten syariah banks in Indonesia. The data used derived
from their audited and published financial statements for 2010-2014.
The
conclusion indicates that distributing the alms tax and providing qard
borrowings, if done simultaneously, have positive impact on the deposit
function of the bank. It means that doing the social functions increase the deposit
amount received by banks. Hence, therefore, Islamic banks are suggested to
promote the said social functions widely for creating bigger maslahah or social
benefits for the society, which ultimately improve the important deposit
function of the banks.
Keywords: Alms tax, qard, bank deposit, social functions,
maslahah.
I. Pendahuluan
1. Latar Belakang
Bank syariah melaksanakan bisnis keuangan
berdasarkan prinsip-prinsip dasar dalam ekonomi Islam. Tujuan ekonomi Islam
tidak hanya berfokus pada kesejahteraan individu yang bersifat materialistik,
tetapi juga mencakup aspek sosial dengan nilai-nilai spiritual. Nilai spiritual
dan fungsi sosial merupakan karasteristik yang penting bagi bank syariah.
Selain mengimpun dana dan menyalurkannya untuk
tujuan komersial atau tijari, bank
syariah juga memiliki fungsi sosial. Fungsi tabarru
ini, antara lain, dilakukan dengan
menyalurkan zakat dan memberikan pinjaman qardh. Produk ini dapat dikategorikan
sebagi wujud tanggung jawab sosial bank syariah yang tidak dapat diperoleh dari
bank konvensional. Kegiatan ini sejalan dengan ketentuan Undang-Undang No.21
Tahun 2008.
Fungsi bank syariah tersebut sejalan dengan teori Corporate
Sosial Responsibility (CSR). CSR merupakan klaim agar perusahaan tidak
hanya beroperasi untuk kepentingan para pemegang saham atau shareholders, tetapi juga untuk kemaslahatan pihak stakeholders,
yang terdiri dari para
pekerja, komunitas lokal, pemerintah, konsumen, dan lingkungan (Susanto, 2009:109).
Sesuai amanah Peraturan Bank Indonesia (PBI), bank
syariah memiliki peran yang besar dalam fungsi CSR bagi masyarakat, yaitu
memberikan pinjaman kepada masyarakat yang belum bankable, dengan dana
yang berasal dari zakat, sadaqah, dan infaq. Pada dasarnya, baik penghimpunan
dana untuk zakat maupun penyaluran dana kepada mustahik ini tidak
bersifat promotif dengan tujuan meningkatan Dana Pihak Ketiga (DPK). Namun, apabila
masyarakat umumnya mengetahui salah satu fungsi sosial bank syariah ini, maka
bank syariah dapat menjadi tujuan pertama dalam mencari dana, menginvestasikan,
bertransaksi, dan mengamalkan muamalah sebagai bekal kehidupan di akhirat.
2. Tujuan
Penelitian ini menjadi penting, karena penelitian
dengan objek bank syariah di Indonesia
selama ini lebih cenderung membahas dan mengevaluasi aspek komersilnya saja. Pembahasan
bank syariah dari segi fungsi sosial belum banyak dilakukan, baik secara
kualitatif maupun deskriptif kuantitatif.
Oleh karena itu, penelitian ini berusaha untuk
mengkaji seberapa jauh kegiatan sosial yang dimaksud di atas berpengaruh terhadap
peningkatan pengumpulan dana masyarakat, atau Dana Pihak Ketiga, pada bank
syariah umumnya. Kegiatan sosial yang diamati khususnya mengenai pemberian pinjaman
qard dan penyaluran zakat.
II. Kajian
Literatur
1. Peranan Bank
Syariah
Sejalan
dengan tujuan pembangunan nasional Indonesia dalam mencapai masyarakat
adil dan makmur berdasarkan demokrasi ekonomi, dikembangkan sistem ekonomi yang
berdasarkan keadilan, kebersamaan, pemerataan, dan kemanfaatan yang sesuai
dengan prinsip syariah.
Menurut
Alanjari (2009), sistem perbankan Islam secara mendasar dibangun untuk mencapai
tujuan sosial ekonomi dari agama Islam. Tujuannya adalah untuk meningkatkan dan
mengembangkan praktik-praktik dari prinsip, hukum, dan tradisi Islam pada
setiap transaksi keuangan dan perbankan. Selain itu, perbankan Islam juga
memungkinkan perusahaan-perusahaan investasi untuk melakukan aktivitas usaha
sesuai dengan prinsip syariah.
Di lain
pihak, bank konvensional hanya menjalankan bisnisnya sesuai dengan aturan yang
berlaku di antara mereka, sehingga secara tidak langsung bank tersebut dapat melakukan
transaksi yang mengandung unsur-unsur yang tidak dibolehkan dalam Islam,
seperti maysir, gharar, spekulasi dan sebagainya. Berikut ini
dipaparkan perbedaan antara bank syariah dengan bank konvensional.
Tabel II.1
Perbedaan Bank Syariah dan Bank Konvensional
Jenis Perbedaan
|
Bank Syariah
|
Bank Konvensional
|
Landasan
hukum
|
Al-Quran, As sunah
dan hukum Islam + hukum positif
|
Hukum positif
|
Basis
operasional
|
Bagi hasil
|
Bunga
|
Skema produk
|
Berdasarkan
prinsip syariah seperti mudharabah, wadiah, murabahah, muasyarakah,
dsb
|
Bunga
|
Perlakuan
terhadap dana masyarakat
|
Titipan atau
investasi yang baru mendapatkan hasil bila diputar/ diusahakan terlebih
dahulu
|
Simpanan yang
harus dibayar bunganya pada saat jatuh tempo
|
Penyaluran dana
|
Harus halal
|
Tidak
memperhatikan halal atau haram
|
Perlakuan
keuangan
|
Accrual dan cash basis
(bagi hasil)
|
Accrual
basis
|
Sistem
organisasi
|
Harus ada DPS
|
Tidak ada DPS
|
Sumber: Otoritas Jasa Keuangan
2. Fungsi
Bank Syariah
Menurut
(Harahap et. Al, 2004), Bank syariah
mempunyai fungsi yang berbeda dengan bank konvensional, yaitu:
a. Sebagai Manajer
Investasi
Bank
syariah memiliki fungsi sebagai manager investasi dari pemilik dana yang
dihimpun. Besar kecilnya pendapatan bagi hasil yang diterima oleh pemilik dana
yang dihimpun pada bank sangat tergantung pada keahlian dan kehati-hatian bank.
b. Sebagai Investor
Dana yang
dihimpun bank syariah dalam bentuk Dana Pihak Ketiga dan dalam rekening
investasi dari para pemilik dana di disalurkan oleh bank sebagai investasi
kepada pihak yang membutuhkan sesuai dengan prinsip syariah. Keuntungan dari
investasi ini dibagikan kepada pihak pemilik dana, sesuai dengan akad antara
pemilik rekening investasi dan bank.
c. Melaksanakan
Jasa Keuangan
Di dalam
menjalankan fungsi ini, bank syariah tidak jauh berbeda dengan bank
konvensional, seperti memberikan layanan kliring, transfer, inkaso, dan
sebagainya. Hanya saya yang harus diperhatikan adalah bahwa tidak ada prinsip
syariah yang dilanggar.
d.
Melaksanakan
Fungsi Sosial
Bank
syariah juga diharuskan memberikan pelayanan sosial kepada masyarakatnya, yaitu
menerima dan menyaluran zakat, infak, shodaqah, pinjaman Qardh, atau kebajikan
lainnya menurut kaidah syariah.
3. Konsep
Sumber Dana Bank pada Syariah
Dana Pihak
Ketiga adalah yang diperoleh dari masyarakat, dalam arti masyarakat sebagai
individu, perusahaan, pemerintah, rumah tangga, koperasi, yayasan, dan
lain-lain, baik dalam mata uang rupiah maupun dalam valuta asing. Dana
masyarakat ini merupakan dana terbesar yang dikelola bank. Hal ini sesuai
dengan fungsi bank sebagai penghimpunan dana dari masyarakat.
Untuk
memperoleh dana dari masyarakat luas, bank syariah dapat menggunakan tiga macam
jenis simpanan yaitu : giro, tabungan dan deposito. Sumber-sumber Dana Pihak Ketiga
bank syariah berasal dari 3 sumber yaitu Giro Syariah, Tabungan Syariah dan
Deposito Syariah. Akad yang digunakan adalah wadiah dan mudharabah.
Dari hasil
pengelolaan dana mudharabah, bank syariah membagi hasil kepada pemilik
dana sesuai dengan nisbah yang telah disepakati dan dituangkan dalam akad
pembukaan rekening. Dana yang dikelola bank itu disalurkan kepada masyarakat
yang membutuhkan berdasarkan seleksi tertentu, dengan menggunakan akad-akad
syariah yang berbasis pada barang dan jasa di sektor riel.
Dalam
mengelola dana tersebut, bank sebagai mudharib
tidak bertanggung jawab terhadap kerugian yang bukan disebabkan oleh kelalaian
dan kesalahan bank. Kerugian akibat terjadinya risiko bisnis ditanggung oleh
pemilik dana atau shahibul mal. Namun,
apabila yang terjadi adalah salah urus atau mismanagement, bank
bertanggung jawab penuh terhadap kerugian tersebut.
4. Kinerja
Bank Syariah di Indonesia
Menurut
Bedoui (2012), kinerja adalah sebuah konsekuensi dan hasil dari suatu tujuan
atau sasaran yang diterapkan sebelumnya. Sebagai bagian dari perencanaan
strategi, kinerja bertujuan untuk mengevaluasi hasil kerja. Evaluasi kerja
adalah suatu metode untuk mengukur pencapaian perusahaan, berbasis
target-target yang disusun sejak awal. Hal ini menjadi bagian yang penting sebagai
alat ukur dalam mengontrol dan membantu perusahaan untuk memperbaiki kinerja di
masa depan. Islam sangat menganjurkan evaluasi kinerja ini.
Konsep muhasabah merupakan representasi yang
mendasar dari evaluasi kinerja, yang bisa diterapkan bagi individu atau
perusahaan. Hal ini kemudian menjadi landasan penting mengapa perlu dilakukan
evaluasi kinerja bagi bank syariah, termasuk kinerja sosial. Dalam kaitan
dengan muhasabah ini, pertanyaan yang
penting muncul seketika, yaitu sejauh mana bank syariah telah mencapai dan
memenuhi fungsi sosialnya, khususnya dalam penghimpunan dana masyarakat dan
dana investasi dalam rangka penyaluran zakat dan pemberian pinjaman qard.
5. Pembiayaan
Qardh
5.1. Pengertian
Qard
Sejalan dengan larangan adanya riba, qard adalah pinjaman tanpa dikenakan biaya tetapi wajib
dibayar kembali pokok utangnya Namun, si peminjam (mugtaridh) boleh saja
atas kehendaknya sendiri memberikan kelebihan atas pokok pinjamannya ke pada
pihak bank (muqridh), tanpa ditentukan di awal bertransaksi. Dalam
literatur fiqh klasik, akad qard dikategorikan termasuk dalam akad
tathwawwui atau saling membantu dan bukan transaksi komersil.
Berdasarkan
Pedoman Akuntansi Bank Syariah (PAPSI) Tahun 2003, pinjaman qard adalah
penyediaan dana atau tagihan yang dipersamakan berdasarkan persetujuan atau
kesepakatan antara peminjam dan pihak yang meminjamkan, yang mewajibkan
peminjam untuk melunasi pinjamannya setelah jangka waktu tertentu. Namun, qard
hasan, di lain pihak, secara
umum diartikan sebagai infak
dijalan Allah. Jadi, qard hasan dapat di definisikan sebagai pinjaman
tanpa imbalan yang memungkinkan peminjam untuk menggunakan dana tersebut selama
jangka waktu tertentu, dan mengembalikan dalam jumlah yang sama pada akhir
periode yang disepakati (PSAK nomor 59).
Pinjaman
ini diberikan kepada orang yang membutuhkan atau tidak memiliki kemampuan keuangan,
dengan tujuan sosial atau kemanusiaan, tetapi bukan merupakan hibah. Menurut
Islam, hibah adalah suatu pemberian seseorang kepada orang lain atau pihak
tertentu, dan dilakukan ketika pemberi masih hidup. Sama seperti pada qard,
penerima hibah tidak berkewajiban memberikan imbalan atau balasan apapun
kepada orang yang memberi hibah tersebut. Dana qard hasan bersumber dari
infak, dan shodaqah.
5.2. Landasan Hukum:
Surat Al
Baqarah (QS, 2:245) menyebutkan:
“Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah,
pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), Maka Allah akan
meperlipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan
Allah menyempitkan dan melapangkan (rezki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan”
5.3. Akad Qardh dalam Perbankan Syariah
Pemberian
pembiayaan qard adalah merupakan
manifestasi tanggung jawab sosial bank syariah dalam rangka membantu pengembangan
usaha kecil mikro yang memerlukan dana tanpa bunga. Pembiayaan qard berfungsi sebagai produk pelengkap,
dan diberikan kepada nasabah yang telah terbukti loyalitas dan bonafiditasnya. Qard diberikan sebagai dana talangan
segera untuk masa yang relatif pendek, biasanya terjadi ketika nasabah belum
dapat menarik dananya yang tersimpan bentuk deposito (Antonio, 2000).
Sumber
dana pembiayaan qard berasal dari internal dan eksternal bank. Sumber
eksternal berasal dari dana infak, sedekah dan dari non halal. Menurut Yaya et al
(2009), pembiayaan ini biasanya digunakan untuk bantuan sosial kepada
masyarakat yang memiliki keterbatasan ekonomi. Qard diperlukan untuk
membantu usaha sangat kecil dan keperluan sosial, dan dapat bersumber dari dana
zakat, dan sedekah. Di samping itu, sumber lain berasal dari dana umat, para
praktisi perbankan syariah, dan juga para ulama.
Sumber
lain yang masih diragukan adalah jasa nostro di bank korespondensi
konvensional, bunga atas jaminan L/C di bank asing, dan sebagainya. Salah satu
pertimbangan pemanfaatan dana-dana ini adalah kaidah akhaffu dhararain atau
mengambil mudharat yang lebih kecil.
Jika dana umat Islam dibiarkan di lembaga-lembaga non-muslim mungkin dapat
dipergunakan untuk sesuatu yang merugikan Islam, misalnya dana kaum muslimin
Arab di bank-bank Yahudi Switzerland.
Oleh karena itu, dana tersebut lebih baik diambil dan dimanfaatkan untuk
penanggulangan bencana alam atau membantu dhu’afa.
Pembiayaan
qard dari sumber internal biasanya digunakan untuk bantuan sosial
terhadap pihak yang memiliki hubungan bisnis dengan bank syariah, yang antara
lain adalah pegawai bank. Pembiayaan qard
juga dapat diberikan kepada nasabah deposito yang membutuhkan tetapi belum
dapat mencairkan depositonya, atau nasabah yang mengkonversikan pinjaman dari konvensional
ke syariah.
Produk
pembiayaan qard meliputi pinjaman
talangan haji, pinjaman tunai dari produk kartu kredit syariah, pinjaman kepada
pengusaha kecil, dan pinjaman kepada pengurus atau pegawai bank.
6. Zakat
6.1. Sejarah Zakat
Membayar
zakat fitrah diwajibkan bersamaan dengan puasa di Madinah pada tahun 2 H sebagai
sarana penyucian dosa, dan perbuatan tidak baik bagi yang berpuasa, dan sarana
pemberian bantuan kepada orang-orang miskin pada saat lebaran. Kemudian, zakat
kekayaan diwajibkan, yaitu yang sudah tertentu nisab dan besarnya. Hadis yang
berasal dari Dimam bin Sa’labah (HR Bukhari dan Muslim) yang datang bertanya
kepada Rasulullah, “ Betulkah Allah
memerintahkan engkau memungut zakat dari orang-orang kaya kemudian membagi-bagikannya
kepada orang-orang miskin?”. Rasulullah menjawab, “ Betul!”. Peristiwa ini terjadi pada tahun 5 H.
Ketentuan zakat
yang turun di Makkah tidaklah sama dengan yang diwajibkan di Madinah. Zakat
Madinah telah ditentukan nisab dan besarnya, orang-orang yang mengumpulkan dan
membagikannya, dan Negara bertanggungjawab sebagai pengelolannya. Zakat di
Makkah adalah yang tidak ditentukan batas dan besarnya, tetapi diserahkan
kepada rasa iman, kemurahan hati, dan perasaan tanggungjawab seseorang atas orang
lain yang beriman (Qardhawi, 2000).
6.2. Pengertian Zakat Menurut Bahasa dan Istilah
Ditinjau
dari segi bahasa, kata zakat merupakan kata dasar (masdar) dari zaka yang berarti berkah, tumbuh, bersih dan baik.
Munurut lisan al-arab, arti dasar dari kata zakat adalah suci, tumbuh, berkah, dan
terpuji. Semuanya digunakan dalam Al-Quran dan Hadist. Apabila seseorang diberi sifat zaka, artinya
orang itu lebih banyak mempunyai sifat yang baik. Seseorang yang zaki
berarti lebih banyak memiliki sifat yang baik.
Apabila tanaman tumbuh sempurna
tanpa cacat, maka kata zaka
di sini berarti bersih. Zakat dari istilah fiqih berarti, “Sejumlah
harta tertentu yang diwajibkan Allah untuk diserahkan kepada orang-orang yang
berhak”. Menurut istilah, zakat adalah sejumlah harta yang khusus diberikan
kepada kelompok-kelompok tertentu, dan dibagikan dengan syarat-syarat tertentu
pula (Qardhawi, 2000).
Ibnu Taymiah
berkata “Jiwa orang yang berzakat itu
menjadi bersih dan kekayaannya akan bersih pula, bersih dan bertambah
maknanya”. Arti tumbuh dan suci tidak hanya dipakaikan untuk kekayaan,
tetapi lebih dari itu, yaitu juga buat orang yang menzakatkannya.
6.3. Hukum Zakat
Kata zakat
di dalam Al-Quran disebutkan sebanyak 30 kali, 8 terdapat dalam surat-surat
Makiyyah dan selebihnya dalam surat -surat
Madaniyyah. Zakat termasuk dalam rukun Islam yang lima dan hukumnya wajib berdasarkan Al-Quran,
Sunnah, dan Ijma. Pandangan Al-Quran mengenai zakat adalah ketika seseorang
belum bisa meraih kebajikan, belum bisa dikategorikan orang bertakwa, dan belum
bisa disejajarkan langkahnya dengan orang-orang mu’min lainnya, sebelum ia
membayar zakat.
Tanpa zakat seseorang tidak bisa
dibedakan dari orang-orang yang musyrik yang tidak membayar zakat, dan tidak
meyakini hari kemudian. Tanpa zakat seseorang tidak bisa dibedakan dari
orang-orang munafik yang menggenggam tangan, dan sangat tidak suka menyumbang.
Tanpa zakat pula seseorang tidak akan memperoleh rahmat Allah, yang tidak rela
diberikan-Nya kepada orang-orang yang tidak berzakat. Surat Al-A’raf
(QS, 7:156) menyebutkan:
“Dan
tetapkanlah untuk Kami kebajikan di dunia dan di akhirat; sesungguhnya kami
kembali (bertaubat) kepada Engkau. Allah berfirman, “Siksa-Ku akan Ku timpakan
kepada siapa yang Aku kehendaki dan rahmat-Ku untuk orang-orang yang bertakwa,
yang menunaikan zakat dan orang-orang yang beriman kepada ayat-ayat Kami”
6.4. Perbedaan Zakat, Sedekah, dan Infak
Menurut
bahasa Al Qur’an, zakat wajib disebut juga sedekah. Mawardi membahasnya dalam
bab XI “Wilaya as-Shadaqat” Kitab al-Ahkam
as-Sylthaniyah dengan mengatakan “Sedekah
itu adalah zakat dan zakat itu adalah sedekah, berbeda nama tetapi arti sama”.
Namun, dalam penggunaan sehari-hari, kata sedekah itu disalahartikan, yaitu sesuatu
yang diberikan kepada pengemis dan peminta-minta. Kata shadaqah sesungguhnya
berasal dari kata shidq yang berarti benar.
Zakat,
Infak dan Sedekah pada hakikatnya mempunyai pengertian masing-masing yang cukup
spesifik, yakni :
Zakat
adalah jumlah harta tertentu yang wajib dikeluarkan oleh orang yang beragama
Islam dan diberikan kepada golongan yang berhak menerimanya. Syarat wajib zakat
ialah muslim, aqil, baliqh dan memiliki harta yang mencapai nisab. Zakat
hukumnya wajib dikeluarkan apabila harta yang telah dimiliki sudah mencapai
nisab.
Infak
berasal dari kata anfaqa yang berarti
mengeluarkan sesuatu untuk kepentingan sesuatu. Infak tidak mengenal nisab
seperti zakat, infak di keluarkan oleh setiap orang yang beriman, baik
berpenghasilan tinggi maupun yang rendah. Jika zakat harus diberikan kepada mustahik, tetapi infak boleh diberikan
ke siapapun juga.
Sedekah
adalah pemberian untuk orang atau pihak lain. Bentuk sedekah ini adalah
biasanya berupa materi, atau non materi seperti memberi senyuman dan
sebagainya.
6.4. Tabel
Perbedaan
Zakat, Infak dan Sedekah
Nama
|
Definisi
|
Perbedaan
|
Persamaan
|
Zakat
|
Sejumlah
harta yang khusus, diberikan kepada kelompok-kelompok tertentu, dan dibagikan
dengan syarat-syarat tertentu pula.
|
Zakat
hukumnya wajib, sedangkan infak dan sedekah tidak wajib. Zakat adalah rukun
Islam yang ketiga, sedangkan infak dan sedekah bukan termasuk rukun Islam. Dalam
zakat ada ketentuan tentang: batasan minimal harta yang wajib dikeluarkan (nishab), besar harta yang dikeluarkan,
dan waktu mengeluarkan. Penerimaan zakat telah ditentukan untuk 8 ashnaf (golongan), sedangkan infak dan
sedekah tidak ada batas penerimaannya.
|
Sejumlah
harta yang khusus, diberikan kepada kelompok-kelompok tertentu, dan dibagikan
dengan syarat-syarat tertentu pula
|
Infak
|
Mengeluarkan
sebagian dari harta, pendapatan, atau penghasilan untuk suatu kepentingan
yang diperintahkan ajaran Islam
|
||
Sedekah
|
Pemberian
sesuatu yang bersifat kebaikan, baik berupa materi maupun nonmateri kepada
orang lain.
|
Sumber:
Penelitian Yessi Safitri 2015
6.5. Jenis Zakat
a. Zakat Fitrah
Zakat yang
wajib dikeluarkan menjelang Idul Fitri pada bulan suci Ramadhan. Besar zakat
ini setara dengan 3,5 liter (2,7kg) makanan pokok yang ada di daerah
bersangkutan.
b. Zakat Maal
Zakat yang
yang mencakup hasil perniagaan, pertanian, pertambangan, hasil laut, hasil
ternak, harta temuan, emas dan perak. Masing-masing jenis mempunyai perhitungan
sendiri.
6.6. Tujuan Zakat
Para
cendekiawan muslim banyak yang menerangkan tentang tujuan-tujuan zakat, baik
secara umum yang menyangkut tatanan ekonomi, sosial, dan kenegaraan maupun
secara khusus yang ditinjau dari tujuan-tujuan secara eksplisit. Tujuan zakat
menurut beberapa cendikiawan adalah sebagai berikut:
a.
Menyucikan
harta dan jiwa muzaki.
b.
Mengangkat
derajat fakir miskin.
c.
Membantu
memecahkan masalah para gharimin, ibnu sabil, dan mustahiq lainnya.
d.
Membentangkan
dan membina tali persaudaraan sesama umat Islam dan manusia pada umumnya.
e.
Menghilangkan
sifat kikir para pemilik harta.
f.
Menghilangkan
sifat dengki dan iri (kecemburuan sosial) dari hati orang-orang miskin.
g.
Menjembatani
jurang antara si kaya dengan si miskin di dalam masyarakat agar tidak ada
kesenjangan di antara keduanya.
h.
Mengembangkan
rasa tanggung jawab sosial pada diri seseorang, terutama bagi yang memiliki
harta.
i.
Mendidik
manusia untuk berdisiplin menunaikan kewajiban dan menyerahkan hak orang lain
padanya.
j.
Sarana
pemerataan pendapatan untuk mencapai keadilan sosial.
k.
Tujuan
yang meliputi bidang moral, sosial, dan ekonomi. Dalam bidang moral, zakat
mengikis ketamakan dan keserakahan hati si kaya.
Dalam
bidang sosial, zakat berfungsi untuk menghapuskan kemiskinan dari masyarakat. Di
bidang ekonomi, zakat mencegah penumpukan kekayaan di tangan sebagian kecil
manusia dan merupakan sumbangan wajib kaum muslimin untuk perbendaharaan negara.
6.7. Penyaluran dan Penerima Zakat
Penyaluran
zakat selama ini lebih banyak diketahui dilakukan oleh lembaga-lembaga sosial
independen tertentu. Sesungguhnya, bank dapat pula mengumpulkan dan menyalurkan
zakat. Bahkan, bank sebagai lembaga kepercayaan seyogianya dapat mengerjakan
fungsi itu lebih efisien dan efektif. Terdapat dua bentuk penyaluran zakat, yakni
:
a.
Pola
Penyaluran Tradisional (Konsumtif), yaitu penyaluran bantuan dana zakat
diberikan langsung kepada mustahik. Pola penyaluran ini tidak disertai
target untuk menciptakan kemandirian kondisi sosial maupun kemandirian ekonomi.
b.
Pola
Penyaluran Kontemporer (Produktif), yaitu penyaluran zakat kepada mustahik
disertai target merubah keadaan penerima dari kondisi kategori mustahik menjadi
kategori muzakki.
Peranan
bank dalam menyalurkan dengan pola kedua diperkirakan dapat lebih efektif. Hal
ini disebabkan karena bank memiliki organisasi yang telah mapan, sehingga
tidaklah terlalu sulit jika di dalam organisasi itu ditugaskan suatu unit untuk
menangani penyaluran dengan pola kontemporer itu.
Pihak
penerima zakat juga telah ditentukan. Penerima zakat yang berhak atau ashnaf adalah sebagai berikut:
- Kelompok Fakir dan Miskin
Sesungguhnya,
orang fakir lebih membutuhkan. Seseorang dikatakakan fakir adalah karena tidak
memperoleh penghasilan yang cukup untuk diri dan keluarganya, sehingga tidak
mampu memenuhi kebutuhan pokok. Di lain pihak, orang miskin memiliki kondisi lebih
baik dari pada orang-orang fakir. Mereka memperoleh penghasilan, tetapi tidak
cukup untuk memenuhi kebutuhan untuk hidup. Mereka diberikan zakat untuk
menutupi kebutuhan dasar mereka.
Untuk itu,
para ulama berpendapat bahwa mereka diberikan zakat untuk kebutuhan yang
mencukupi termasuk untuk keluarganya selama satu tahun. Bisa jadi mereka diberi
sesuatu yang membuat mereka kaya, akan tetapi mereka yang menentukan hal itu. Apabila
tahun berputar, niscaya wajiblah zakat pada harta. Sebagaimana tahun berputar,
maka demikian pula penentuan masa wajib zakat. Dengan demikian, semestinya masa setahun adalah penentuan masa yang
diberikan bantuan untuk memenuhi kebutuhan orang yang membutuhkan. Orang-orang
fakir dan miskin adalah para ahlu
zakat, yang berhak menerima zakat. Allah
berfirman dalam At-Taubah (QS, 9:60) yang berbunyi:
“Sesungguhnya
zakat-zakat itu, hanyalah untuk orang-orang fakir, orang-orang miskin,
pengurus-pengurus zakat, para mu'allaf yang dibujuk hatinya, untuk
(memerdekakan) budak, orang-orang yang berhutang, untuk jalan Allah dan untuk
mereka yang sedang dalam perjalanan, sebagai suatu ketetapan yang diwajibkan
Allah, dan Allah Maha mengetahui lagi Maha Bijaksana”.
- Kelompok Amil zakat
Konsep
amil dalam kajian fikih adalah orang atau lembaga yang mendapat tugas untuk
mengambil, memungut, dan menerima zakat dari para muzaki, menjaga dan
memeliharanya, kemudian menyalurkannya kepada mustahik. Persyaratan sebagai
amil zakat adalah: a). Akil baliq atau mukallaf; b). memahani hukum zakat
dengan baik, jujur, dan amanah; c). memiliki kemampuan untuk melaksanakan tugas
keamilan.
- Kelompok Riqab
Dalam
kajian fikih klasik dalam hal ini menurut para jumhur ulama, riqab adalah perjanjian seorang muslim
dalam hal ini budak belian untuk bekerja dan mengabdi kepada majikannya. Pengabdian
itu dapat dibebaskan dengan pemberian zakat, bila si- budak belian itu tidak
memiliki kecukupan materi untuk membayar tebusan atas dirinya.
- Kelompok Muallaf
Muallaf
adalah orang-orang yang baru yang memeluk agama Islam. Kelompok muallaf ini
berhak nemerima zakat karena membutuhkan bantuan
untuk menyesuaikan diri dengan keadaan barunya.
- Kelompok Gharimin
Orang yang
berhutang untuk sesuatu kepentingan yang bukan maksiat dan tidak sanggup untuk
melunasinya.
- Kelompok Hamba Sahaya
Hamba
sahaya adalah orang yang mempunyai perjanjian untuk dimerdekakan oleh tuannya dengan
jalan menebus dirinya.
- Kelompok Fisabilillah
Kelompok ini adalah orang yang berjuang dengan suka rela di jalan Allah
untuk menegakkan agama Allah, termasuk orang yang berperang karena membela tanah airnya, atau kabilahnya, atau
selain yang demikian itu. Berperang karena berbagai jenis emosi tidak termasuk
berperang fisabilillah, dan oleh karenanya tidak berhak seperti pejuang
fisabilillah, tidak saja dari sisi materi keduniaan dan tidak pula dari perkara
akhirat. Laki-laki pemberani dan menyukai perang diartikan sebagai bukan berjuang fisabilillah. Dilihat dari kedudukannya,
berperang karena riya dan sum'ah
bukan pejuang fisabilillah. Menurut para ulama, termasuk fisabilillah adalah laki-laki
yang mengkhususkan dirinya untuk menuntut ilmu syar'i. Oleh karena itu, dia
diberikan zakat atas apa yang dibutuhkannya berupa nafkah pakaian, makanan,
minuman, tempat tinggal, dan kitab yang dibutuhkan. Ilmu syar'i adalah satu
jenis jihad fisabilillah.
- Kelompok Ibnu Sabil
Ibnu sabil adalah orang yang melakukan perjalanan dari satu daerah ke
daerah lain, dan berhak menerima zakat, apabila kehabisan modal untuk akomodasi
dan perbekalannya.
7. Hasil
Penelitian Terdahulu
Berikut ini
adalah ringkasan penelitian terdahulu mengenai kinerja sosial dari perbankan
syariah.
Peneliti
|
Judul
Penelitian
|
Variabel
|
Hasil
Penelitian
|
Perbedaan
Hasil Penulis
|
Insyinyoh
(2010)
|
Pengaruh
pembiayaan qardh, pelaksanaan fungsi edukasi CSR dan peningkatan
kapasitas sumber daya insani terhadap dana pihak ketiga bank
Umum syariah
|
Membandingkan
kinerja keuangan perbankan syariah yang bersifat sosial pada priode dari
triwulan I 200-triwulan III 2009. (Bank Muamalat, Bank Syariah Mandiri, Bank
Mega Syariah)
|
Pengujian
secara parsial menunjukkan masing-masing variabel independen juga berpengaruh
positive terhadap Dana Pihak Ketiga.
|
Secara
parsial menunjukan tidak adanya pengaruh antara varibel Qardh terhadap
Dana Pihak Ketiga. Berbeda dengan peneliti sebelumnya yang menunjukkan
variabel Qardh berpengaruh positif terhadap Dana Pihak ketiga.
|
Ahmad Nurul
Muammar
(2010)
|
Analisis
Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap
Kemampuan
Zakat pada Bank Syariah Mandiri
dan Bank Mega Syariah
|
Penelitian
ini dilakukan di Bank Syariah Mandiri, dan Bank Mega Syariah,
dengan tujuan
untuk mengetahui pengaruh ROA dan ROE terhadap Kemampuan
Zakat baik
secara parsial maupun secara simultan.
|
Dari hasil
penelitian ini menyatakan bahwa
ada hubungan
yang signifikan kinerja keuangan dilihat dari rasio Profitabilitas
(ROA dan ROE)
dengan kemampuan zakat pada bank syariah dengan nilai
Sebesar
38,00%.
|
Kinerja
sosial bank terhadap kinerja keuangan bank sangat baik dari segi zakat. Hal
ini membuktikan adanya pengaruh yang positif antara penyaluran zakat terhadap
dana pihak ketiga. Maka bank bisa dikatakan berhasil apabila dapat menjalankan
fungsi sosialnya dengan baik.
|
Ratna Puspita
Sari, SE.Sy (20014)
|
Pengaruh
Kinerja Keuangan terhadap Kinerja Sosial pada Bank Umum Syariah
|
Kinerja
Keuangan Dan Kinerja Sosial
|
Secara
parsial ROE danROA berpengaruh tehadap Mudharabah Musyarakah Ratio,
sedangkan CAR tidak berpengaruh terhadap MMR. Variabel CAR, ROE, dan ROA secra parsial tidak
terdapat pengaruh pada variabel Qardh
|
Secara parsial
hubungan Qardh terhadap
kinerja keuangan yang indikatornya
Dana Pihak Ketiga berpengaruh negatif, hal ini sejalan dengan penelitian yang
dilakukan Ratna Puspita Sari.
|
Walaupun tema penelitian ini tampaknya sama dengan penelitian terdahulu, penelitian
ini menggunakan variabel dependen dan independen yang berbeda. Di balik
kesimpulan yang diperoleh, secara tidak langsung, penelitian ini ingin melihat
seberapa jauh bank syariah melakukan kinerja sosial, dalam arti apakah kinerja
itu mengganggu fungsi deposit bank yang utama. Seperti yang telah dikemukakan,
aktivitas pengumpulan dan penyaluran zakat dapat menciptakan kemaslahatan yang
besar bagi masyarakat banyak. Dalam kaitan ini, apakah kegiatan tersebut juga
mendukung atau mengganggu fungsi utama bank tersebut.
8. Hipotesis
Hipotesis
adalah penjelasan sementara dan harus diuji kebenarannya mengenai masalah yang
diteliti. Suatu hipotesis selalu dirumuskan dalam bentuk pernyataan yang
menghubungkan dua variabel atau lebih. Hipotesa penelitian ini adalah sebagai
berikut:
Ha1 : Pembiayaan Qard pada bank berpengaruh secara
positif terhadap kinerja sosial bank.
Ha2 : Penyaluran Zakat pada bank
berpengaruh secara positif terhadap kinerja sosial bank
Ha3 : Dana pihak ketiga pada bank berpengaruh secara
positif terhadap kinerja sosial bank
III. Metodogi Penelitian
Penelitian
dilakukan dengan metode kuantitatif deskriptif, yaitu suatu metode dalam
meneliti status kelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem
pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Tujuannya adalah memberikan
gambaran secara khusus mengenai suatu hal seperti lingkungan sosial, situasi
dan hubungan (Umar, 2011)
1. Jenis
Data
Data yang
digunakan adalah data kuantitatif berupa data sekunder dari laporan keuangan
keuangan yang telah diaudit dan dipublikasikan periode tahun 2010-2014 dari
bank yang diteliti
2. Populasi
dan Sampel
Populasi yang
digunakan adalah seluruh bank umum syariah yang ada di Indonesia. Tehnik
sampling yang dipilih adalah purposive
sampling dengan pertimbangan tertentu (Sugiyono, 2010:85). Pertimbangan
yang digunakan adalah: a). beroperasi secara terus-menerus selama periode tahun
2010-2014; b). mempublikasikan laporan keuangan tahunannya; c). secara terus
menerus selama periode 2010-2014; d). tercatat memiliki total aset terbesar
secara terus-menerus periode 2010-2014.
Berdasarkan
pertimbangan tersebut, sampel yang diambil berjumlah delapan bank umum syariah
dari populasi yang berjumlah hanya sepuluh, yaitu: Bank Muamalat Indonesia
(BMI), Bank Syariah Mandiri (BSM), Bank Negara Idonesia (BNI) Unit Syariah, dan
Bank Rakyat Indonesia (BRI) Unit Syariah, Bank Mega unit Syariah (BMS), Bank
Bukopin unit (BBS), Syariah Bank Central Asia unit Syariah (BCAS) dan Bank
Jabar Banten unit Syariah (BJBS).
3. Metode
Pengolahan Analisis Data
Analisis
data menggunakan model regresi linier berganda (multiple regresion analysis).
Model ini menguji kedua variabel dependen, baik secara individual (partial)
maupun secara keseluruhan (simultan), terhadap variabel independen yang
diolah dengan menggunakan SPSS 21.0.
3.1.Definisi
Operasional Variabel
Variabel
dalam penelitian ini terdiri dari satu variabel dependen dan dua variabel
independen. Variabel dependen adalah kinerja keuangan yang menggunakan variabel
Dana Pihak Ketiga. Variabel independen adalah variabel Pinjaman Qard dan
Penyaluran Zakat.
3.1.1.Variabel
Dependen : Dana Pihak Ketiga (DPK)
Dana Pihak
Ketiga adalah dana masyarakat yang disimpan di bank, dalam bentuk Giro,
tabungan dan deposito. Sebagian dari Dana Pihak Ketiga ini menggunakan akad mudharabah, yang merupakan dana investasi
pada bank dengan bagi hasil (profit sharing). Semakin besar Dana Pihak
Ketiga dalam bentuk mudaharah, yang diterima
bank, semakin besar peranan bank syariah dalam mendorong masyarakat untuk berinvestasi;
atau sebaliknya.
3.1.2.Variabel
Independen
3.1.2.1. Pinjaman Qard
Dalam aktifitasnya,
bank syariah berkewajiban untuk menjalankan fungsi sosial, yang di antaranya, memberikan
pinjaman kebajikan atau qard. Pinjaman qard dapat mengukur seberapa
besar kontribusi bank syariah dalam membantu masyarakat yang membutuhkan dengan
cara menyalurkan dana kebajikan. Semakin tinggi komponen ini mengindikasikan
semakin tinggi juga peranan bank syariah dalam membantu masyarakat dengan
menyalurkan dana kebajikan.
3.1.2.2. Penyaluran Zakat
Penyaluran
zakat menggambarkan jumlah zakat yang disalurkan oleh bank syariah. Mannan (1997)
menyebutkan bahwa zakat dipandang sebagai bentuk kewajiban keagamaan yang terpenting
bagi umat Islam, karena merupakan salah bentuk ibadah yang tidak dapat
digantikan oleh sumber pembiayaan yang lain. Zakat dapat menciptakan distribusi
pendapatan lebih merata dan mengekang laju inflasi. Semakin tinggi komponen ini
menunjukkan performance bank syariah yang lebih baik.
Secara
rinci skala pengukuran dan indikator masing-masing variabel dijelaskan dalam tabel 3.1 berikut ini :
Tabel 3.1
Operasional Variabel
No
|
Variabel
|
Indikator
|
Skala
|
1
|
Dana Pihak
Ketiga (DPK)
|
Dana pihak
ketiga adalah dana yang diperoleh dari masyarakat, dalam arti masyarakat
sebagai individu, perusahaan, pemerintah, rumah tangga, koperasi, yayasan,
dan lain-lain baik dalam mata uang rupiah maupun dalam valuta asing. Pada
sebagian besar atau setiap bank, dana masyarakat ini merupakan dana terbesar
yang dimiliki. Hal ini sesuai dengan fungsi bank sebagai penghimpunan dana
dari masyarakat.
|
Nominal
|
2
|
Qard
|
Qard adalah perikatan atau perjanjian antara
dua belah pihak, di mana pihak pertama menyediakan dana untuk dipinjamkan kepada
pihak kedua tanpa imbalan apapun. Peminjam dapat ditagih atau diminta kembali
dana yang dipinjam itu. Peminjam adalah yang membutuhkan dana cepat tanpa memberikan
imbalan.
|
Nominal
|
3
|
Penyaluran
Zakat
|
Sejumlah
harta yang khusus, diberikan kepada kelompok-kelompok tertentu, dan dibagikan
dengan syarat-syarat tertentu pula.
|
Nominal
|
Sumber:
Penelitian Yessi Safitri 2015
3.2. Metode
Pengolahan Data
Pengolahan data menggunakan statistik deskriptif dengan persamaan Uji Regresi Linear Berganda untuk menguji hipotesis dengan
persamaan berikut:
Y = α βX1 + βX2 + ε
|
Keterangan
:
Y = Variabel
DPK X1 = Qard
α = Konstanta X2 = Zakat
β = Koefisien
regresi, ε
= Error/epsilon
masing-masing
variabel X1 dan X2
Uji
statistik yang dilakukan meliputi Uji
Normalitas, Uji Multikoliniearitas, Uji Autokorelasi, Uji Heterosdekastisitas,
Uji Hipotesis, Uji Statistik t, dan Uji Signifikasi Simultan (Uji Statistik F).
IV. Hasil
dan Pembahasan
Dilihat
dari 40 sampel penelitian, nilai rata-rata variabel DPK (Y) tahun 2010-2014
adalah 313.524.992.30, dengan standar deviasi 959.706.915.265.
Nilai rata-rata variabel Qard 1.638.244.50 (X1) tahun
2010-2014 dengan standar deviasi 5.181.255.402. Nilai rata-rata variabel Zakat 8.717.15 (X2) tahun
2010-2014 dengan standar deviasi 14.664.887.
Uji asumsi
klasik, atau uji normalitas, dengan uji grafik Normal Probability Plot
dan uji satatistik one-Sampel Kolmogrov-Sminov Test, menyimpulkan bahwa
residual data memiliki distribusi normal. Normal histogram menunjukkan bahwa
sebaran data residual secara umum membentuk lonceng, sehingga berdistribusi
normal. Uji Autokorelasi dengan menggunakan uji Darwin Watson menunjukkan
nilai DWhitung sebesar 2.060,;
kemudian dibandingkan dengan nilai DWtabel. Dari hasil perhitungan
diketahui n=40, k’=2 dan α= 0,05, dan diperoleh nilai Dwtabel (dL) = dU
=Nilai DWhitung (d) , serta berada di antara nilai dU
tabel dan nilai 4-dU tabel (dU U
).
Uji Multikolinearitas
menghasilkan nilai VIF untuk variabel X1 dan X2 dan memiliki
nilai yang sama besarnya di bawah 10, dengan nilai VIF berada pada kisaran
variabel X1 = 1,071 dan X2
= 1,071. Nilai ini berarti kurang
dari sepuluh dan dapat dilihat juga bahwa nilai toleransi lebih dari 0,10. Hal
ini menyimpulkan bahwa tidak terjadi gejala multikolinearitas yang tinggi antar
variabel bebas dalam persamaan regresi yang diperoleh. Uji heteroskedasitas menunjukkan
adanya gambar yang membentuk pola khusus, atau data bersifat homogen.
Hasil dari
analisis data secara garis besar adalah sebagai berikut : diketahui nilai konstantanya adalah 29.372.455.160. Ini berarti bahwa, ketika
tidak adanya tambahan dari Qard (X1) dan Zakat (X2),
maka Dana Pihak Ketiga (Y) mengalami penurunan sebesar 29.372.455.160. Apabila
ada tambahan sebesar satu satuan variabel Qard, maka Dana Pihak Ketiga
berkurang menjadi -35.817. Apabila adanya tambahan satu satuan dari variabel Zakat,
maka Dana Pihak Ketiga bertambah sebesar 39.328.209.
Hasil
pengujian secara parsial Qard terhadap variabel Dana Pihak Ketiga dalam
pengujian ini adalah sebagai berikut : nilai thitung sebesar -1,397 memiliki p-value di atas 5% yang ditunjukkan
oleh nilai thitung yang lebih kecil dari nilai ttabel.
Dengan demikian, variabel Qardh (X1) pada level 95% (α = 5%)
tidak signifikan, maka H0 diterima dan Ha ditolak. Hasil
uji individu, membuktikan bahwa secara parsial tidak adanya pengaruh signifikan
antara variabel Qard (X1) terhadap Dana Pihak Ketiga (Y),
yaitu sebesar 0,071 atau 71%.
Secara individu pinjaman Qard
tidak berpengaruh terhadap peningkatan Dana Pihak Ketiga. Dana Qard pada dasarnya bersumber dari dana Zakat
yang dikumpulkan oleh bank, baik yang berasal dari penyisihan keuntungan bank,
maupun pembayaran Zakat melalui bank oleh nasabah yang memiliki rekening pada bank.
Pemberian pinjaman Qard hanya dapat
meningkat, jika pembayaran Zakat yang disalurkan bank tersebut meningkat.
Hal yang
sama dilakukan untuk mengetahui pengaruh secara individual Zakat (X2)
terhadap Dana Pihak Ketiga (Y). Pengujian hipotesis dilakukan dengan
menggunakan uji-t. Setelah nilai thitung untuk koefisien regresi
variabel Qard diketahui, kemudian dibandingkan dengan nilai ttabel dari
t-Distribution untuk α = 0,05 dengan (df = 38 ; 40) pada pengujian dua
sisi. Hasil pengujian secara parsial zakat terhadap variabel Dana Pihak Ketiga
dalam pengujian ini sebagai berikut: nilai thitung sebesar 4.343
memiliki
p-value di atas 5% yang ditunjukan oleh nilai thitung yang
lebih besar dari nilai ttabel.
Dengan demikian, variabel Zakat (X2) pada level 95% (α =
5%) signifikan, maka Ha diterima dan H0 ditolak. Hasil
uji individu, membuktikan bahwa secara parsial terdapat pengaruh positif dan
signifikan antara variabel Zakat (X2) terhadap Dana Pihak Ketiga (Y)
dengan p-value sebesar 0,000 atau
0%. Hubungan yang positif ini timbul karena semakin besar pembayaran Zakat
disalurkan oleh bank, semakin besar pula Dana Pihak Ketiga diterima bank, dan
semakin besar pula keuntungan dari mana Zakat harus di sisihkan.
Uji F
adalah uji hipotesis ditunjukan untuk melihat pengaruh secara bersama-sama
variabel Qardh (X1) dan Zakat (X2) terhadap Dana
Pihak Ketiga (Y). Hasil pengujian ini dapat diketahui sebagai berikut: diketahui
untuk pengujian variabel independen (X) bersama-sama terhadap variabel dependen
(Y) menunjukkan hasil signifikan yaitu 9,471. Artinya
bahwa Fhitung lebih besar dari Ftabel. Dengan nilai
koefesien determinasi R=0,58, yang artinya variabel Qard (X1)
dan Zakat (X2) mempengaruhi variabel dependen (Y) atau variabel Dana
Pihak Ketiga sebesar 58,2%, sedangkan
41,8% dipengaruhi variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Seperti yang dijelaskan di atas, pemberian pinjaman Qard berkaitan erat dengan penerimaan dan penyaluran zakat, dan
sumber dana yang digunakan untuk itu berasal dari dana yang dikumpulkan bank
dari Zakat. Hubungan positif pemberian pinjaman Qard hanya terbentuk jika dikaitkan dengan variabel Zakat.
V. Kesimpulan
dan Saran
1. Kesimpulan
Secara keseluruhan, penelitian ini menunjukkan bahwa
pemberian pinjaman qard dan
penyaluran zakat, jika dilakukan bersamaan, berpengaruh positif terhadap
peningkatan Dana Pihak Ketiga pada bank syariah.
2. Saran
Bank
syariah perlu menginformasikan kepada masyarakat luas secara terus menerus
bahwa bank syariah dapat menerima dan menyalurkan zakat, di samping memberikan
pinjaman qard. Tujuan utamanya adalah
untuk meningkatkan kemaslahatan bagi masyarakat banyak melalui intermediasi keuangan
yang tercakup dalam fungsi menghimpun dana masyarakat dan kemudian menyalurkannya
secara produktif.
Daftar Pustaka
Antonio, Muhamad Syafi’i. Bank Syariah : dari
Teori ke Praktik. Jakarta.
Gema Insani Press.1999
____________. Bank Syariah; Wacana Ulama & Cendekiawan.
Jakarta.
1999
____________. Bank Syariah : dari Teori ke Praktik. Jakarta. Gema Insani
Press.2001
Al Jarhi, Mabid Ali & Iqbal, Munawar. Islamic
Banking: Answers to Some Frequently Asked Questions. Jeddah: IRTI-IDB. 2001
Bank Indonesia. Peraturan Pemerintah
No 72 Tahun 1992 tentang Bank Beroperasi Berdasarkan Prisnsip
Bagi Hasil. www.bi.go.id
Bank Indonesia. Peraturan Bank Indonesia
(PBI) No 9 Tahun 2007 Tentang Sistem Penilaian Tingkat Kesehatan Bank Umum
Berdasarkan Prinsip Syariah. www.bi.go.id
____________.
SK Direksi BI No 30/277/DIR tanggal 9 Maret 1998 Tentang Tata Cara
Penilaian Kesehatan Bank Umum. www.bi.go.id
____________. Pengawan Berdasarkan Kepatuhan
(Compliance Based Supervision) dan Pengawan Bsrdasarkan Risiko (Risk Based
Supervision/RBS. www.bi.go.id
Bedoi, M Houssem Eddline. “Shariah Based
Ethical Performance measurement framwork” Chair for Ethical and Financial
Norms. Pantheo-Sorbone. Universitas Paris.2012
Dendawijaya, Lukman. Manajemen Perbankan, Penerbit:
Ghalia Indonesia, Jakarta. 2006
Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariant
dengan Program SPSS. Semarang
: Badan Penerbit Universitas Diponogoro, Edisi :Ketiga. 200
Gemala dewi, SH., LL.M, “Hukum Perikatan Islam
di Indonesia”. Salemba. 2000
Hamed, et.al., AlternativeDiscloosure and
Performace for Islamic Bank’s Malaysia. 2004
Husen, Umar. Metode
Penelitian. Jakarta.
Rajagrafindo Persada. 2011
Indiantoro dan Supomo. Metodologi Penelitian Bisnis.
Yogyakarta : BPFE UGM. 2000
Kasmir. Manajemen
Perbankan. Penerbit : Raja Grafindo Persada, Jakarta. 2009
Lili Bariadi
dkk, zakat dan wirausaha, (jakarta: CED. 2005
Otoritas Jasa Keuangan. Statistik Perbankan
Syariah. www.ojk.com. Agustus 2015
Qardlawi, Yusuf. Fiqih Zakat (dirasah muqaranah
liahkamiha wa filsafatiha fi dhoui Al-Quran dan Assunah), Muassah Risalah,
Libanon. 2000
Reni, Dewi, SE.,Ak.,M.Si Persepsi pengelola
Perbankan Syariah di Indonesia tentang Tujuan Bank dan Pengaruh Terhadap
kinerja Komersial dan Kinerja Sosial deengan Pendekatan Ekonomi dan Maqhasid
Al-Syariah. Disertasi FE Usakti Jakarta. 2014
Puspita, Ratna Sari, SE. Sy, Pengaruh Kinerja
Keuangan Terhadap Kinerja Sosial Pada Bank Umum Syariah di Imdonesia.
Skripsi STES. 2014
Sudarsono. Heri. Bank dan Lembaga Keuangan
Syariah. Yogyakarta: UII Press. 2004
Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif,
Kualitatif dan R&D. Bandung : ALFABETA, 2010
Susilo, Triandanu Santoso. Bank dan Lemabaga
Keuangan Lain. Jakarta:
Salemaba Empat. 2000
Siamat, Dahlan. Manajemen Lembaga Keuangan :
Kebijakan Moneter dan Perbankan, Penerbit : FE UI. Jakarta. 2005
Sholahudin. Lembaga Ekonomi dan Keuangan Islam,
Penerbit: Muhammadiyah Univesity Press, Surakarta. 2006
Tarsidin, Bagi
Hasil: Konsep dan Analisis,
Penerbit: FE UI, Jakarta.
2010
Undang-undang Perbankan Indonesia. Undang-Undang No. 21
tahun 2008 pasal 4 tentang Fungsi Sosial Bank Syariah
Undang-undang Perbankan Indonesia. Undang-Undang No 7
Tahun 1992 Pasal 5 tentang Jensi-jenis Perbankan
Widiastama, Siffa. Pengaruh Total Bagi Hasil,
Suku Bunga dan Fatwa MUI terhadap Simpanan
Mudharabah (Studi Bank Muamalat), Yogyakarta.
2006
Yuliani, Sinta. Analisis Pengaruh Kinerja
Keuangan terhadap Kinerja Sosial di Bank Umum Syariah (2006-2010). Skripsi
FE UI jkarta. 2010
Tulisan ini sudah dipublikasikan pada Jurnal Islaminomic (Jurnal Ekonomi Syariah), STES Islamic Village, ISSN: 2087-9202, Vol. 6, No. 3, Desember 2015.
KABAR BAIK!
BalasHapusUntuk benar memperkenalkan diri,
Saya NADIRA MUHAMMAD dari [NADIRA MUHAMMAD PINJAMAN PERUSAHAAN]
Saya seorang pemberi pinjaman pribadi, perusahaan saya menyediakan pinjaman dari semua jenis dengan tingkat bunga 2% saja. Ini adalah kesempatan keuangan pada langkah pintu Anda, berlaku hari ini dan mendapatkan pinjaman cepat Anda.
Ada banyak di luar sana mencari peluang atau bantuan keuangan di seluruh tempat dan masih, tetapi mereka tidak mampu untuk mendapatkan satu. Tapi ini adalah kesempatan keuangan pada langkah pintu Anda dan dengan demikian Anda tidak mampu untuk lewatkan kesempatan ini.
Anda disarankan untuk mengisi dan mengembalikan rincian di bawah ini ..
Namamu: ______________________
Alamat Anda: ____________________
Negara: ____________________
Tugas Anda: __________________
Jumlah pinjaman yang diperlukan: ______________
Jangka waktu pinjaman: ____________________
Pendapatan bulanan: __________________
Nomor ponsel: ________________
Apakah Anda mengajukan pinjaman sebelumnya: ________________
Jika Anda telah membuat pinjaman sebelumnya, di mana Anda diperlakukan dengan jujur
Layanan ini membuat kedua individu, perusahaan, bisnis pria dan wanita.
Jumlah pinjaman berkisar tersedia dari setiap jumlah pilihan Anda untuk informasi lebih lanjut hubungi kami melalui email:
Nadiramuhammadloancompany@gmail.com
Halo,
BalasHapusApakah Anda memerlukan pinjaman mendesak atau Anda memerlukan uang untuk membayar hutang, membeli peralatan dan menyelesaikan kesulitan keuangan ,? Sudahkah anda ditolak oleh bank dan lembaga keuangan lainnya? Jangan khawatir lagi karena di sini ada sebuah perusahaan pinjaman yang sah yang dikenal sebagai pinjaman ELIZABETH CHRISTOPHER dimana pinjaman dibuat mudah bagi individu dan badan hukum yang memenuhi syarat dengan tingkat bunga 2% saja,
Hubungi kami hari ini via email: elizabethchristopherloan@gmail.com
DATA PEMOHON
1) Nama Lengkap:
2) Negara:
3) Alamat:
4) Negara:
5) Jenis Kelamin:
6) Status Perkawinan:
7) Pekerjaan:
8) Nomor Telepon:
9) Posisi saat bekerja:
10) Pendapatan bulanan:
11) Jumlah Pinjaman yang Dibutuhkan:
12) Durasi Pinjaman:
13) Tujuan Pinjaman:
14) Agama:
15) Sudahkah kamu melamar dulu?
16) Apakah Anda berbicara bahasa Inggris:
17) Tanggal lahir:
Nyonya Elizabeth.
Perusahaan pinjaman Elizabeth
Email: elizabethchristopherloan@gmail.com
Terima kasih,
Aku Widya Okta, saya ingin bersaksi pekerjaan yang baik dari Allah dalam hidup saya kepada orang-orang saya yang mencari untuk pinjaman di Asia dan bagian lain dari kata, karena ekonomi yang buruk di beberapa negara. Apakah mereka orang yang mencari pinjaman di antara kamu? Maka Anda harus sangat berhati-hati karena banyak perusahaan pinjaman penipuan di sini di internet, tetapi mereka masih asli sekali di perusahaan pinjaman palsu. Saya telah menjadi korban dari suatu 6-kredit pemberi pinjaman penipuan, saya kehilangan begitu banyak uang karena saya mencari pinjaman dari perusahaan mereka. Aku hampir mati dalam proses karena saya ditangkap oleh orang-orang dari utang saya sendiri, sebelum aku rilis dari penjara dan teman yang saya saya menjelaskan situasi saya kemudian memperkenalkan saya ke perusahaan pinjaman dapat diandalkan yang SANDRAOVIALOANFIRM. Saya mendapat pinjaman saya Rp900,000,000 dari SANDRAOVIALOANFIRM sangat mudah dalam 24 jam yang saya diterapkan, Jadi saya memutuskan untuk berbagi pekerjaan yang baik dari Allah melalui SANDRAOVIALOANFIRM dalam kehidupan keluarga saya. Saya meminta nasihat Anda jika Anda membutuhkan pinjaman Anda lebih baik kontak SANDRAOVIALOANFIRM. menghubungi mereka melalui email:. (Sandraovialoanfirm@gmail.com)
BalasHapusAnda juga dapat menghubungi saya melalui email saya di (widyaokta750@gmail.com) jika Anda merasa sulit atau ingin prosedur untuk memperoleh pinjaman.
Saya adalah Ibu Nur Amalina, saya ingin menggunakan media ini untuk memperingatkan orang-orang yang mencari pinjaman internet di Asia dan di seluruh dunia untuk berhati-hati, karena mereka adalah banyak scammers dan pemberi pinjaman pinjaman palsu di internet. Saya ingin membagikan kesaksian saya tentang bagaimana mendapatkan saya oleh pemberi pinjaman asli, setelah itu saya telah scammed oleh beberapa kreditur pinjaman di internet. Saya hampir kehilangan harapan saya untuk apa yang disebut pemberi pinjaman yang disebut Mrs. Charity meminjamkan pinjaman tanpa jaminan sebesar 750 juta rupiah Indonesia (Rp750.000.000) dalam waktu kurang dari 48 jam tanpa tekanan dan hanya dengan tingkat bunga 2%.
BalasHapusSaya sangat terkejut saat memeriksa saldo rekening bank saya dan menemukan bahwa jumlah yang saya ajarkan dikirim langsung ke akun saya tanpa penundaan. Karena saya berjanji bisa berbagi kabar baik sehingga orang bisa mudah mendapatkan pinjaman tanpa stres. Jadi jika Anda memerlukan pinjaman, silakan hubungi dia melalui email: (charitywhitefinancialfirm@gmail.com) dan dengan rahmat Tuhan dia tidak akan mengecewakan Anda dalam mendapatkan pinjaman jika Anda memenuhi persyaratannya.
Anda juga bisa menghubungi saya di email saya: (nuramalinasofiyani05@gmail.com) Akan melakukan yang terbaik untuk memenuhi pembayaran pinjaman saya yang saya kirim langsung ke rekening bulanan. Itulah alasan Tuhan Yang Mahakuasa akan selalu memberkatinya.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusKABAR BAIK!!!
BalasHapusNama saya Aris Mia, saya ingin menggunakan media ini untuk mengingatkan semua pencari pinjaman sangat berhati-hati, karena ada penipuan di mana-mana, mereka akan mengirim dokumen perjanjian palsu untuk Anda dan mereka akan mengatakan tidak ada pembayaran dimuka, tetapi mereka adalah orang-orang iseng, karena mereka kemudian akan meminta untuk pembayaran biaya lisensi dan biaya transfer, sehingga hati-hati dari mereka penipuan Perusahaan Pinjaman.
Beberapa bulan yang lalu saya tegang finansial dan putus asa, saya telah tertipu oleh beberapa pemberi pinjaman online. Saya hampir kehilangan harapan sampai Tuhan digunakan teman saya yang merujuk saya ke pemberi pinjaman sangat handal disebut Ibu Cynthia, yang meminjamkan pinjaman tanpa jaminan dari Rp800,000,000 (800 juta) dalam waktu kurang dari 24 jam tanpa tekanan atau stres dan tingkat bunga hanya 2%.
Saya sangat terkejut ketika saya memeriksa saldo rekening bank saya dan menemukan bahwa jumlah yang saya diterapkan, telah dikirim langsung ke rekening bank saya tanpa penundaan.
Karena saya berjanji bahwa saya akan membagikan kabar baik, sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman mudah tanpa stres. Jadi, jika Anda membutuhkan pinjaman apapun, silahkan menghubungi dia melalui email nyata: cynthiajohnsonloancompany@gmail.com dan oleh kasih karunia Allah ia tidak akan pernah mengecewakan Anda dalam mendapatkan pinjaman jika Anda menuruti perintahnya.
Anda juga dapat menghubungi saya di email saya: ladymia383@gmail.com dan Sety yang memperkenalkan dan bercerita tentang Ibu Cynthia, dia juga mendapat pinjaman baru dari Ibu Cynthia, Anda juga dapat menghubungi dia melalui email-nya: arissetymin@gmail.com sekarang, semua akan saya lakukan adalah mencoba untuk memenuhi pembayaran pinjaman saya bahwa saya kirim langsung ke rekening mereka bulanan.
Sebuah kata yang cukup untuk bijaksana.
PINJAMAN THERESA
BalasHapusKami saat ini menyediakan pinjaman untuk taruhan Asia Tengah, Amerika, dunia liar
negara, dll. @ 2% Suku Bunga tanpa PENGENDALIAN KREDIT dari USD5000, hingga miliaran dolar selama 12-144 Bulan.
Remunerasi Pinjaman kami dimulai dalam 3 bulan setelah penerima menerima pinjaman pada hari persetujuan dan kami menawarkan variasi
pinjaman, termasuk:
* Konsolidasi hutang
* Pinjaman Bisnis
* Pinjaman pribadi
* Kredit Pemilikan Rumah
* Kredit Pembiayaan Mobil
✔. Daftar hitam bisa berlaku
✔. TANPA CHECK KREDIT
✔. Tinjauan hutang atau perintah pengadilan mungkin berlaku
✔.ETC dapat diterapkan.
Pinjaman Tunai Theresa Perusahaan ini adalah a
film pinjaman terdaftar dan resmi dan kami menawarkan pinjaman kepada semua warga yang masuk daftar hitam, TANPA PERIKSA KREDIT.
Ajukan sekarang dengan nomor ponsel Anda, nomor ID, nama lengkap, jumlah pinjaman dan periode pinjaman ke Email
: Theresaloancompany@gmail.com nomor kantor ++ 12817208403
Untuk kejelasan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi kami atau WhatsApp (+12817208403).
Salam Hormat,
Ada
Pengiklan Pinjaman (Pr),
Pinjaman theresa 📩
Nama saya, jayachandra fadhlan
BalasHapusdari Indonesia Saya seorang perancang busana dan saya ingin menggunakan media ini untuk memberi tahu semua orang agar berhati-hati dalam mendapatkan pinjaman di internet, begitu banyak pemberi pinjaman di sini untuk menipu orang. menipu Anda dengan uang hasil jerih payah Anda, saya mengajukan pinjaman untuk sekitar Rp900.000.000 wanita di Malaysia dan saya kehilangan sekitar 29 juta tanpa mengambil pinjaman, saya membayar hampir 29 juta masih saya tidak mendapatkan pinjaman dan bisnis saya tentang macet karena hutang. Ketika saya mencari perusahaan pinjaman yang dapat diandalkan, saya melihat iklan online lainnya dan nama perusahaan itu adalah PERUSAHAAN PINJAMAN KARINA ROLAND. Saya kehilangan 15 juta bersama mereka dan sampai hari ini, saya belum pernah menerima pinjaman yang saya usulkan. Teman baik saya yang mengajukan pinjaman juga menerima pinjaman, memperkenalkan saya ke perusahaan yang dapat dipercaya di mana Ibu KARINA bekerja sebagai manajer cabang, dan saya mengajukan pinjaman sebesar Rp900.000.000 dan mereka meminta kredensial saya, dan setelah itu mereka selesai memverifikasi rincian saya, pinjaman itu disetujui untuk saya dan saya pikir itu hanya lelucon, dan mungkin ini adalah salah satu tindakan curang yang membuat saya kehilangan uang, tetapi saya tertegun. Ketika saya mendapatkan pinjaman saya dalam waktu kurang dari 24 jam dengan tingkat bunga rendah 2% tanpa jaminan. Saya sangat senang bahwa ALLAH menggunakan teman saya yang menghubungi mereka dan memperkenalkan saya kepada mereka dan karena saya selamat membuat bisnis saya melambung tinggi di udara dan dilikuidasi dan sekarang bisnis saya terbang tinggi di Indonesia dan tidak ada yang akan mengatakannya. tahu tentang perusahaan mode. Jadi saya menyarankan semua orang yang tinggal di Indonesia dan negara lain yang membutuhkan pinjaman untuk satu tujuan atau yang lain untuk menghubungi Mrs. KARINA melalui email: (karinarolandloancompany@gmail.com) atau hanya Whatsapp +15857083478 Anda masih dapat menghubungi saya jika Anda memerlukan informasi lebih lanjut melalui email: (jayachandrafadhlan@gmail.com) Sekali lagi terima kasih telah membaca kesaksian saya, dan semoga ALLAH terus memberkati kami dan memberi kami umur panjang dan sejahtera.
KABAR BAIK!!
BalasHapusNama saya Yula Falentina dari Surabaya dan saat ini tinggal di Malaysia. terima kasih kepada REBACCA ALMA LOAN COMPANY yang memberi saya pinjaman RM760.000 dengan tingkat bunga sangat rendah sekitar 2%.
Saya ditipu oleh penipu online bulan lalu, terima kasih kepada Tuhan yang menggunakan Rebecca Alma untuk mengakhiri semua kecurigaan saya dalam hidup saya, saya tidak pernah percaya saya bisa mendapatkan perusahaan pinjaman asli, jadi saya mencari pinjaman tanpa sejarah kredit dan saya punya banyak bank dan perusahaan keuangan untuk menghentikan saya, tetapi semua menolak.
Saya melihat halaman di internet dan saya melihat seorang wanita yang membagikan kesaksiannya tentang bagaimana dia mendapatkan pinjaman dari REBECCA ALMA LOAN COMPANY. Saya menghubungi ibu Rebecca dengan percaya diri dan dalam 2 jam, saya mendapat pinjaman, kemudian saya menyadari bahwa tidak semua perusahaan pinjaman di blog itu benar-benar palsu karena semua hutang saya dibayar. Saya berjanji kepada Tuhan untuk membagikan kesaksian hidup saya karena mereka memberi saya harapan lagi. Harap berhati-hati ketika mencari perusahaan pinjaman karena ada perusahaan pinjaman palsu yang akan menipu Anda dari uang Anda namun Anda tidak akan mendapatkan pinjaman. Hubungi ibu Rebecca melalui email: rebaccaalmaloancompany@gmail.com atau Anda masih dapat menghubungi ibu Rebacca melalui nomor whatsapp: +14052595662.
Anda masih dapat menghubungi saya melalui alamat email saya: yulafalentina944@gmail.com
Semoga Tuhan memberkati Anda semua karena Anda mendapatkan pinjaman dari Rebacca Alma Loan Company dan juga membagikan kabar baik sehingga orang-orang tidak akan jatuh cinta pada perusahaan palsu di mana pun.
Ia luar biasa apabila saya fikir semuanya telah selesai dengan saya, nama saya susan garcia, dari phillipine, Mrs. Karina Rolanda datang untuk menyelamatkan saya hidup saya. Saya sangat terhutang budi kepada orang-orang yang saya meminjam dari geng memerangi saya dan kemudian menangkap saya akibat hutang saya. ditahan selama berbulan-bulan masa tangguh diberikan kepada saya apabila saya dipulangkan dan dibebaskan untuk pergi dan membuat wang untuk membayar semua hutang yang saya terima jadi saya diberitahu bahawa ada pemberi pinjaman sah secara online jadi saya harus mencari melalui blog yang saya ditipu sebelum tetapi apabila saya menemui SYARIKAT KARINA ROLAND LOAN, Tuhan mengarahkan saya untuk iklannya di blog kerana tarikan saya untuk itu benar-benar satu keajaiban mungkin kerana Tuhan telah melihat bahawa saya mempunyai banyak penderitaan itulah sebabnya dia mengarahkan saya kepadanya. Oleh itu saya memohon dengan penuh semangat selepas beberapa jam pinjaman saya diluluskan oleh Lembaga dan dalam masa 24 jam saya telah dikreditkan dengan jumlah yang tepat yang saya maksudkan untuk semua ini tanpa jaminan tambahan Pinjaman Peribadi ketika saya bercakap dengan anda sekarang saya boleh jelaskan semua hutang saya dan sekarang saya mempunyai supermarket sendiri, saya tidak memerlukan bantuan orang lain sebelum saya makan atau mengambil pembiayaan, apa jua keputusan saya tidak mempunyai urusan dengan Polis, saya kini wanita yang bebas. Anda ingin mengalami kemerdekaan kewangan seperti saya, sila hubungi Ibu menerusi e-mel syarikat: (karinarolandloancompany@gmail.com) atau whatsapp +15857083478 Anda tidak boleh membahaskan fakta bahawa dalam kesulitan dunia ini anda memerlukan seseorang untuk membantu anda mengatasi kewangan perolehan dalam hidup dalam satu cara atau lain, jadi saya memberi anda mandat untuk mencuba dan menghubungi Puan Karina Roland di alamat di atas supaya anda dapat mengatasi kemelesetan kewangan dalam hidup anda. Anda boleh menghubungi saya melalui e-mel berikut: (garciasusan113@gmail.com)) Sentiasa menjadi positif dengan Puan KARINA ROLAND dia akan melihat anda melalui semua cabaran kewangan anda dan kemudian memberikan anda pandangan kewangan dan kebebasan baru untuk mengatasi semua kebimbangan anda.
BalasHapusSaya Suryanto dari Indonesia di Kota Palu, saya mencurahkan waktu saya di sini karena janji yang saya berikan kepada LADY ESTHER PATRICK yang kebetulan adalah Tuhan yang mengirim pemberi pinjaman online dan saya berdoa kepada TUHAN untuk dapat melihat posisi saya hari ini.
BalasHapusBeberapa bulan yang lalu saya melihat komentar yang diposting oleh seorang wanita bernama Nurul Yudianto dan bagaimana dia telah scammed meminta pinjaman online, menurut dia sebelum ALLAH mengarahkannya ke tangan Mrs. ESTHER PATRICK. (ESTHERPATRICK83@GMAIL.COM)
Saya memutuskan untuk menghubungi NURUL YUDIANTO untuk memastikan apakah itu benar dan untuk membimbing saya tentang cara mendapatkan pinjaman dari LADY ESTHER PATRICK, dia mengatakan kepada saya untuk menghubungi Lady. Saya bersikeras bahwa dia harus memberi tahu saya proses dan kriteria yang dia katakan sangat mudah. dari Mrs. ESTHER, yang perlu saya lakukan adalah menghubunginya, mengisi formulir untuk mengirim pengembalian, mengirim saya scan kartu identitas saya, kemudian mendaftar dengan perusahaan setelah itu saya akan mendapatkan pinjaman saya. . Lalu saya bertanya kepadanya bagaimana Anda mendapatkan pinjaman Anda? Dia menjawab bahwa hanya itu yang dia lakukan, yang sangat mengejutkan.
Saya menghubungi Mrs ESTHER PATRICK dan saya mengikuti instruksi dengan hati-hati untuk saya, saya memenuhi persyaratan mereka dan pinjaman saya disetujui dengan sukses tetapi sebelum pinjaman dipindahkan ke akun saya, saya diminta membuat janji untuk membagikan kabar baik tentang Mrs. ESTHER PATRICK dan itulah mengapa Anda melihat posting ini hari ini untuk kejutan terbesar saya, saya menerima peringatan Rp350.000.000. jadi saya menyarankan semua orang yang mencari sumber tepercaya untuk mendapatkan pinjaman untuk menghubungi Mrs. ESTHER PATRICK melalui email: (estherpatrick83@gmail.com) untuk mendapatkan pinjaman yang dijamin, Anda juga dapat menghubungi saya di Email saya: (suryantosuryanto524@gmail.com)
e_mail:[iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com]
BalasHapusWhatsApp Number::::::::::[+60]1123759663
email:::::::hafizulbin365@gmail.com
Name::::Hafizul Bin Haziq
Country:::Malaysia
Kemarau kewangan saya berakhir pada bulan ini apabila saya fikir semuanya adalah urusan perniagaan dengan beberapa rakan saya di Kuala Lumpur beberapa bulan yang lalu perniagaan yang bernilai beberapa Rm785.000.00 yang keuntungannya sudah cukup untuk kita semua untuk berkongsi keuntungan tetapi akibat kegagalan perniagaan, kita semua mendapati bahawa kita mempunyai masalah kewangan yang sangat besar kerana saya tidak mempunyai wang untuk bergantung pada ketika perniagaan gagal kerana saya melabur semua saya dengan saya pada perniagaan jadi saya berada di sangat sangat maaf jadi saya terpaksa mencari bantuan kewangan saya sebenarnya telah ditolak oleh beberapa bank sebagai hasil dari kadar pinjaman mereka dan juga syarat mereka jadi saya terpaksa melalui beberapa blog sehingga saya datang menghadapi dengan Iklan Syarikat Ibu. saya menghubungi Ibu dengan segera selepas melalui beberapa proses yang sangat fleksibel permintaan pinjaman saya sebanyak Rm440.000.00 telah diluluskan oleh pihak pengurusan dan pada keesokannya Lembaga Pengurusan Peminjaman Pinjaman dikreditkan saya tanpa menangguhkan berkat ini dari ibu yang dapat menyelamatkan anda hari ini dari apa-apa embarrazement kewangan anda menjadi ibu hubungi Ibu sekarang untuk pinjaman anda yang berubah e_mail:[iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com]
ISKANDAR LESTARI LOAN COMPANY "ISKANDAR LENDERS"
Country::::::Malaysia
Name::::::::Hafizul Bin Haziq
email::hafizulbin365@gmail.com
Telephone Number:[+60]1123759663
WhatsApp Number::::::::[+60]1123759663
e_mail:[iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com]
Apakah Anda mengalami kesulitan keuangan atau Anda ingin memenuhi impian Anda dengan dana?
BalasHapusApakah Anda memerlukan pinjaman untuk melunasi tagihan Anda, Memulai atau memperluas bisnis Anda?
Apakah Anda mengalami kesulitan dalam memperoleh pinjaman dari Pemberi Pinjaman keras atau Bank karena tingginya biaya / persyaratan pinjaman?
Apakah Anda memerlukan pinjaman untuk alasan yang sah?
Maka khawatir kami datang untuk menawarkan pinjaman kepada pelamar yang tertarik baik lokal maupun luar negeri tidak peduli jenis kelamin atau lokasi tetapi usia harus 18 tahun ke atas.
Kembali ke kami untuk negosiasi jumlah yang Anda butuhkan akan menjadi keputusan yang bijaksana.
JENIS PINJAMAN KAMI
Pinjaman ini dibuat untuk membantu klien kami secara finansial, dengan tujuan mengurangi beban keuangan. Untuk alasan apa pun, pelanggan dapat menemukan rencana pinjaman yang sesuai dari perusahaan kami yang memenuhi persyaratan keuangan.
Data pemohon:
1) Nama Lengkap:
2) Negara
3) Alamat:
4) Seks:
5) Bekerja:
6) Nomor Telepon:
7) Posisi saat ini di tempat kerja:
8 Penghasilan bulanan:
9) Jumlah pinjaman yang dibutuhkan:
10) Periode pinjaman:
11) Apakah Anda mendaftar sebelumnya:
12) Tanggal Lahir:
Hubungi perusahaan pinjaman Gloria S melalui email:
{gloriasloancompany@gmail.com} atau
Nomor WhatsApp: +1 (815) 427-9002
Salam Hormat
Jika bank Anda mengatakan tidak kepada Anda untuk pinjaman, ada tempat otentik di mana Anda bisa mendapatkan pinjaman asli. Saya ingin mendapatkan pinjaman institusi yang saya temukan online untuk semua saudara dan saudari Muslim yang mencari pinjaman cepat untuk dengan cepat menyelesaikan masalah yang diinginkan. Saya mendapat pinjaman Rp.700.000.000. dari ibu KARINA ROLAND LOAN COMPANY yang saya gunakan untuk merenovasi rumah sakit saya dan untuk melengkapi bisnis saya. Saya mendapat pinjaman dari mereka beberapa bulan yang lalu. Saya meminjam dari mereka karena ada banyak perusahaan pinjaman palsu online. Saya juga memperkenalkan saudara saya yang juga mendapat pinjaman sebesar Rp. 500.000.000 PERUSAHAAN PINJAMAN KARINA ROLAND. Sebelum saya menghubungi mereka untuk pinjaman, saya juga melakukan banyak penelitian tentang mereka dan menemukan mereka benar-benar asli. Mereka tidak seperti perusahaan pinjaman barat yang palsu. Jadi saya meminta pinjaman tanpa jaminan dengan mereka. Mereka memberikan pinjaman sesuai dengan hukum dan peraturan Islam. Tidak Perlu Jaminan. Tidak ada biaya tersembunyi. Mereka meminjamkan proses yang cepat dan sederhana. Tetapi Anda harus bisa menyetujuinya. dan Anda juga harus membayar kembali pinjaman mereka pada waktunya. Saya ingin meminta semua Muslim sejati dan tidak ada muslim untuk menghubungi ibu karina yang baik di email atau whatsapp: +15857083478 (karinarolandloancompany@gmail.com) Anda dapat menghubungi saya untuk meminta nasihat juga melalui email (nurraysadiena@gmail.com)
BalasHapusPENGUJIAN: Ny. Ria Maulidina
BalasHapusNEGARA: Indonesia
CITY: Semarang
MY WHATSAPP NO: +62 821-3272-6590
PINJAMAN PINJAMAN: Rp 500.000.000
BANK BCA
ACCOUNT No: 1750825253
EMAIL: maulidinaria@gmail.com
PERUSAHAAN PINJAMAN: PERUSAHAAN PINJAMAN ROLAND KARINA ELENA
EMAIL: karinarolandloancompany@gmail.com
WHATSAPP NO: +15857083478
NAMA FACEBOOK: karina elena roland
Nama saya MRS RIA MAULIDINA, saya berada dalam kekacauan keuangan, saya tidak punya pilihan selain mencari agen pinjaman online terkemuka yang menyewakan pinjaman kepada yang membutuhkan, tetapi yang saya dapatkan hanyalah sekelompok scammers karena saya percaya pemberi pinjaman kedua yang saya komunikasikan karena keputusasaan saya untuk mendapatkan uang ASAP dan itu membuat saya mengirim kepadanya satu-satunya uang yang saya miliki di bumi dan di surga, mereka terus meminta lebih banyak dan ini membuat saya marah karena saya harus menutup email itu karena saya menyadari omong kosong dan saya tidak repot-repot online untuk mendapatkan bantuan lagi, karena saya tidak percaya lagi. saya menjadi sangat kurus karena kurangnya makanan yang baik dan 2 anak saya usia 5 dan 8 juga tidak terlihat bagus selama periode COVID19 kuncian ini tidak ada perawatan yang layak sebagai akibat dari keuangan, minggu lask saya melihat teman keluarga lama suami saya dan saya mengatakan kepadanya semua yang saya telah lewati dan dia mengatakan satu-satunya cara dia bisa membantu adalah mengarahkan saya ke agen pinjaman yang baik yang juga membantunya dan dia juga menjelaskan bagaimana dia secara finansial turun dan bagaimana dia mendapat dorongan oleh pinjaman ini agen KARINA ELENA ROLAND LOAN COMPANY (karinarolandloancompany@gmail.com) yang memberinya pinjaman dengan suku bunga 2% yang terjangkau dan dia lebih lanjut meyakinkan saya bahwa mereka sah dan bukan scammer dan dia juga memberi tahu saya apa yang perlu dilakukan {PERUSAHAAN PROSEDUR ADMINISTRASI} dan dia juga memberi saya alamat email yang bereputasi baik ini dan saya menghubungi mereka seperti yang diinstruksikan dan atas rahmat ALLAH YANG MAHA ESA saya juga diberikan dana pinjaman saya sebesar Rp 500.000.000 dalam waktu 2 jam setelah aplikasi saya dijumlahkan tanpa ada tekanan atau masalah Aku dan inilah sebabnya aku datang ke sini untuk memberikan kesaksian saya dan untuk membiarkan orang tahu bahwa masih ada agen pinjaman nyata dan terkemuka online. hubungi mereka melalui (karinarolandloancompany @ gmail. com) atau melalui +15857083478
NAMA: Titin yuni Arlini
BalasHapusNOMOR AKUN: 6170235108
NAMA BANK: bank central asia (BCA)
PINJAMAN PINJAMAN: Rp 250.000.000
EMAIL SAYA: titinyuniarlini@gmail.com
Selamat siang!!!
Saya hanya tersenyum seperti saya memposting ini karena KARINA ELENA PERUSAHAAN PINJAMAN ROLOAND telah membuat saya dan keluarga saya keluar dari hutang. Semuanya berawal ketika saya membutuhkan pinjaman sebesar Rp250.000.000 untuk menghapus semua hutang saya, tidak ada yang membantu karena saya kehilangan suami saya sampai saya menemukan kontak emailnya di internet sehingga saya memutuskan untuk mengajukan pinjaman dari MOTHER KARINA dan saat ini saya sangat senang dan berterima kasih atas bantuan IBU KARINA karena memberi saya pinjaman saya.
Sekarang saya memiliki bisnis sendiri dan saya merawat keluarga saya karena bantuan dari KARINA ELENA ROLAND LOAN COMPANY yang memberi saya pinjaman tanpa stres. Tuhan Yang Mahakuasa akan terus memberkati kerja keras yang baik dari IBU KARINA.
Anda dapat menghubungi mereka sekarang melalui email atau whatsapp oke: (karinarolandloancompany@gmail.com) atau whatsapp +15857083478
Hai semuanya, Nama saya Angga Annisa dan saya berbicara sebagai orang yang paling bahagia di seluruh dunia hari ini sebelum sekarang saya secara finansial dipukul tanpa harapan akan bantuan apa pun, tetapi ceritanya akan segera berubah ketika saya bertemu dengan Ibu. Saya sangat senang untuk mengatakan keluarga saya kembali untuk selamanya karena saya membutuhkan pinjaman sebesar Rp.700juta untuk memulai hidup saya di sekitar karena profesi saya karena saya seorang ibu tunggal dengan 3 anak dan seluruh dunia tampak seperti itu tergantung pada saya sampai Tuhan mengirim saya kepada sebuah perusahaan yang mengubah hidup saya dan keluarga saya, perusahaan yang takut akan Tuhan, ISKANDAR LENDERS, mereka adalah Juruselamat Tuhan yang dikirim untuk menyelamatkan keluarga saya dan pada awalnya saya pikir itu tidak akan mungkin sampai saya mendapat pinjaman sebesar Rp.700 juta dan saya akan menyarankan siapa pun yang benar-benar membutuhkan pinjaman untuk menghubungi Bunda Iskandar melalui email. [iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com] karena ini adalah pemberi pinjaman yang paling memahami dan baik
BalasHapusContact Details:
e_mail Address:iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com>>>>
WhatsApp:::+6282274045059
Company::Iskandar Lenders"""""
Loan Amount:::Rp.700juta
Name:::::Angga Annisa
Country::::Indonesia
Occupation:Trader
Year:April,2020
Jumlah minimum>>>>>>Rp.100 juta
Jumlah maksimum>>>>>Rp.100 miliar
Hai semuanya, Nama saya Angga Annisa dan saya berbicara sebagai orang yang paling bahagia di seluruh dunia hari ini sebelum sekarang saya secara finansial dipukul tanpa harapan akan bantuan apa pun, tetapi ceritanya akan segera berubah ketika saya bertemu dengan Ibu. Saya sangat senang untuk mengatakan keluarga saya kembali untuk selamanya karena saya membutuhkan pinjaman sebesar Rp.700juta untuk memulai hidup saya di sekitar karena profesi saya karena saya seorang ibu tunggal dengan 3 anak dan seluruh dunia tampak seperti itu tergantung pada saya sampai Tuhan mengirim saya kepada sebuah perusahaan yang mengubah hidup saya dan keluarga saya, perusahaan yang takut akan Tuhan, ISKANDAR LENDERS, mereka adalah Juruselamat Tuhan yang dikirim untuk menyelamatkan keluarga saya dan pada awalnya saya pikir itu tidak akan mungkin sampai saya mendapat pinjaman sebesar Rp.700 juta dan saya akan menyarankan siapa pun yang benar-benar membutuhkan pinjaman untuk menghubungi Bunda Iskandar melalui email. [iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com] karena ini adalah pemberi pinjaman yang paling memahami dan baik
BalasHapusContact Details:
e_mail Address:iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com>>>>
WhatsApp:::+6282274045059
Company::Iskandar Lenders"""""
Loan Amount:::Rp.700juta
Name:::::Angga Annisa
Country::::Indonesia
Occupation:Trader
Year:April,2020
Jumlah minimum>>>>>>Rp.100 juta
Jumlah maksimum>>>>>Rp.100 miliar
Kabar baik!!!
BalasHapusNama saya teddy dan saya dari Jawa Tengah Indonesia dan alamat saya KP. KADU RT 10 RW 04 KEL SUKAMULYA KEC CIKUPA KAB TANGERANG BANTEN, Saya baru saja menerima pinjaman Rp 3 Miliar (Small Business Admintration (SBA) dari Perusahaan Pinjaman Dangote setelah membaca artikel dari Lady Jane Alice (ladyjanealice@gmail.com) dan Mahammad Ismali (mahammadismali234@gmail.com) tentang cara mendapatkan
pinjaman dari Perusahaan Pinjaman Dangote dengan tingkat bunga 2% tanpa lisensi atau biaya gurantor, saya baru saja melamar melalui email dan ikhlas selama prosesnya, awalnya saya takut mengira itu seperti penipuan perusahaan peminjaman sebelumnya, tetapi yang mengejutkan saya ini nyata bahwa saya juga berjanji akan memberi tahu lebih banyak orang, percayalah itu nyata 100%, pelamar lain dari negara lain juga dapat bersaksi.
Email Perusahaan Pinjaman Dangote Melalui email: Dangotegrouploandepartment@gmail.com
Email saya: teddydouble334@yahoo.com
Halo nama saya Cynthia Dafa, saya tinggal di Indonesia, saya ingin menggunakan media ini untuk berterima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa atas hidup saya dan menggunakan saya untuk memenuhi perusahaan ibu yang setia (Perusahaan Investasi Pinjaman Christabel Missan) untuk mengubah hidup saya daripada miskin menjadi kaya , saya memiliki masalah keuangan dan itu sangat buruk dan sulit tetapi terima kasih untuk perusahaan ibu yang jujur dan setia, MRS. PERUSAHAAN INVESTASI PINJAMAN CHRISTABEL MISSAN yang membantu saya dengan pinjaman 300 miliar dan sekarang saya memiliki transfer pinjaman ke rekening bank saya dan saya hanya melakukan pembayaran untuk memindahkan pinjaman saya tanpa menambah rasa sakit saya dan sekarang keluarga saya dan saya bekerja dengan baik dan sekarang saya bisnisnya bagus oke terima kasih ibu yang jujur kepada Christabel Missan.
BalasHapusJika Anda tahu bahwa Anda membutuhkan pinjaman segera, saya akan merekomendasikan Anda ke Puan Christabel Missan di Email :: christabelloancompany@gmail.com
Instagram': christabelmissan
Untuk informasi lebih lanjut, Anda masih dapat menghubungi saya, teman saya, yang memperkenalkan saya dengan perusahaan pinjaman ibu yang jujur lianmeylady@gmail.com
Tolong jika mau, Anda masih bisa menghubungi saya cynthiadafaq@gmail.com
Dan Anda juga dapat menghubungi nomor WhatsApp ibu yang jujur +15614916019 atau +13108626660
Halo semuanya, Nama saya Siska wibowo saya tinggal di Surabaya di Indonesia, saya seorang mahasiswa, saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengingatkan semua pencari pinjaman untuk sangat berhati-hati karena ada banyak perusahaan pinjaman penipuan dan kejahatan di sini di internet , Sampai saya melihat posting Bapak Suryanto tentang Nyonya Esther Patrick dan saya menghubunginya melalui email: (estherpatrick83@gmail.com)
BalasHapusBeberapa bulan yang lalu, saya putus asa untuk membantu biaya sekolah dan proyek saya tetapi tidak ada yang membantu dan ayah saya hanya dapat memperbaiki beberapa hal yang bahkan tidak cukup, jadi saya mencari pinjaman online tetapi scammed.
Saya hampir tidak menyerah sampai saya mencari saran dari teman saya Pak Suryanto memanggil saya pemberi pinjaman yang sangat andal yang meminjamkan dengan pinjaman tanpa jaminan sebesar Rp200.000.000 dalam waktu kurang dari 24 jam tanpa tekanan atau tekanan dengan tingkat bunga rendah 2 %. Saya sangat terkejut ketika saya memeriksa rekening bank saya dan menemukan bahwa nomor saya diterapkan langsung ditransfer ke rekening bank saya tanpa penundaan atau kekecewaan, segera saya menghubungi ibu melalui (estherpatrick83@gmail.com)
Dan juga saya diberi pilihan apakah saya ingin cek kertas dikirim kepada saya melalui jasa kurir, tetapi saya mengatakan kepada mereka untuk mentransfer uang ke rekening bank saya, karena saya berjanji bahwa saya akan membagikan kabar baik sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman mudah tanpa stres atau penundaan.
Yakin dan yakin bahwa ini asli karena saya memiliki semua bukti pemrosesan pinjaman ini termasuk kartu ID, dokumen perjanjian pinjaman, dan semua dokumen. Saya sangat mempercayai Madam ESTHER PATRICK dengan penghargaan dan kepercayaan perusahaan yang sepenuh hati karena dia benar-benar telah membantu hidup saya membayar proyek saya. Anda sangat beruntung memiliki kesempatan untuk membaca kesaksian ini hari ini. Jadi, jika Anda membutuhkan pinjaman, silakan hubungi Madam melalui email: (estherpatrick83@gmail.com)
Anda juga dapat menghubungi saya melalui email saya di (siskawibowo71@gmail.com) jika Anda merasa kesulitan atau menginginkan prosedur untuk mendapatkan pinjaman
Sekarang, yang saya lakukan adalah mencoba untuk memenuhi pembayaran pinjaman bulanan yang saya kirim langsung ke rekening bulanan Nyonya seperti yang diarahkan. Tuhan akan memberkati Nyonya ESTHER PATRICK untuk Segalanya. Saya bersyukur
Hai semuanya, Nama saya Angga Annisa dan saya berbicara sebagai orang yang paling bahagia di seluruh dunia hari ini sebelum sekarang saya secara finansial dipukul tanpa harapan akan bantuan apa pun, tetapi ceritanya akan segera berubah ketika saya bertemu dengan Ibu. Saya sangat senang untuk mengatakan keluarga saya kembali untuk selamanya karena saya membutuhkan pinjaman sebesar Rp.700juta untuk memulai hidup saya di sekitar karena profesi saya karena saya seorang ibu tunggal dengan 3 anak dan seluruh dunia tampak seperti itu tergantung pada saya sampai Tuhan mengirim saya kepada sebuah perusahaan yang mengubah hidup saya dan keluarga saya, perusahaan yang takut akan Tuhan, ISKANDAR LENDERS, mereka adalah Juruselamat Tuhan yang dikirim untuk menyelamatkan keluarga saya dan pada awalnya saya pikir itu tidak akan mungkin sampai saya mendapat pinjaman sebesar Rp.700 juta dan saya akan menyarankan siapa pun yang benar-benar membutuhkan pinjaman untuk menghubungi Bunda Iskandar melalui email. [iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com] karena ini adalah pemberi pinjaman yang paling memahami dan baik
BalasHapusContact Details:
e_mail Address:iskandalestari.kreditpersatuan@gmail.com>>>>
WhatsApp:::+6282274045059
Company::Iskandar Lenders"""""
Loan Amount:::Rp.850juta
Name:::::Angga Annisa
Country::::Indonesia
Occupation:Trader
Year:April,2020
Jumlah minimum>>>>>>Rp.100 juta
Jumlah maksimum>>>>>Rp.100 miliar